Sunday, July 15, 2018

Cara Install Custom ROM MIUI 8 di Andromax A

Kalian memiliki perangkat Andromax A dan ingin menggunakan ROM MIUI 8? Tidak perlu pergi jauh-jauh ke tukang dan membayar puluhan bahkan sampai mungkin ratusan ribu. Pasang saja sendiri, bisa kok! Kali ini Ozetgersl bakal memberikan tips bagaimana cara meng-install ROM MIUI 8 di perangkat Andromax 8 milik Kaian dengan mudah.
Memasang custom ROM seperti MIUI 8 ini mengakibatkan garansi menjadi hilang dan pastinya, karena ini bukan pure atau murni perangkat Xiaomi, tidak ada jaminan ROM MIUI 8 tersebut akan berjalan selancar di perangkat aslinya.

Cara Install ROM MIUI 8 di Andromax A
  1. Unduh ROM MIUI 8 Andromax A pada tautan berikut ini.
  2. Masuk ke TWRP. Caranya adalah ketika ponsel dalam kondisi off tekan tombol Volume Atas dan POWER, tahan kedua tombol tersebut lalu lepaskan apabila logo Andromax telah muncul.
  3. Pilih Wipe dan geser Swipe to Factory Reset.
  4. Selanjutnya pilih Install kemudian cari dan pilih file ROM MIUI 8 dan pilih Swipe to Install.
  5. Tunggu sampai proses selesai.
  6. Setelah selesai, pilih Reboot System.
Sekarang yang Gadgeteers lakukan hanyalah tinggal menunggu saja sekitar 10 menit, setelah itu perangkat Andromax A akan masuk ke homescreen bergaya MIUI 8. Apabila kebetulan perangkat Kalian tidak dapat mengaktifkan VOLTE, setting Negara harus dipindahkan dahulu ke Negara lain seperti India, Thailand, Malaysia, dan lain-lain. Nah, untuk memindahkan pengaturan tersebut dapat dengan mudah dilakukan yakni masuk ke Setelan – Setelan tambahan – Lokasi. Semoga membantu!

# Semoga Bermanfaat
Sumber : www.gadgetgaul.com
Previous Post
Next Post

0 comments: